PENDIDIKAN

PTM Tetap 50%, Capaian Vaksin Anak Masih Rendah

MAKLUMATNEWS.com, PALEMBANG — Setelah libur lebaran Idul Fitri ini, Dinas Pendidikan Kota Palembang masih menetapkan pembelajaran tatap muka (PTM) 50%. Setelah sebelumnya direncakan akan full 100%.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Ahmad Zulinto mengatakan, setelah dialkukan diskusi dengan berbagai pihak, maka rencana itu belum dapat direalisasikan.

“Karena saat ini PPKM Palembang masih level 3, sedangkan anak-anak yang divaksin baru 65%, ada 35% lagi yang belum, ini akan didorong dari orangtuanya,” katanya, Senin (9/5/2022).

Kata Zulinto, orang tua berperan dalam capaian vaksin ini agar sampai 100%. Sebab menurutnya pembelajaran kurang maksimal jika dengan online. Secara langsung pun masih ada siswa yang kurang paham.

“Masih kita tunda rencana kita, kami tidak bisa memutuskan sepihak, sementara keterangan dari RSUD Bari pun pasien Covid sudah tidak ada,” katanya .

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang dr Fenty Aprina mengatakan, vaksinasi anak sudah 64,4% untuk dosis 1.

“Agar vaksinasi anak mencapai 70%, akan dilakukan vaksinasi dari sekolah ke sekolah, kerjasama dengan TNI Polri,” katanya.

Saat ini masih level 3 karena vaksinasi lansia yang capaiannya masih 59,78% harapannya 60% bisa turun jadi level 2. Sementara kasus relatif aman karena pertambahan perhari 0-2 kasus saja. Kasus untuk saat ini 8 kasus yang aktif.

“Untuk langkah vaksinasi door to door, kita sudah dapatkan data orang yang belum divaksin by name, by address, by NIK sudah kita dapatkan,” katanya.

Reporter : Pitria

BACA JUGA  Momentum Sumpah Pemuda, Dr Nurul Aningsih MPd : Bahasa Indonesia Harus Digunakan Dalam Proses Pembelajaran Semua Jenjang Pendidikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button