Begini Kronologi Kejadian Penusukan Mantan Istri Dan Anak Tiri
MAKLUMATNEWS.com, PALEMBANG — Seorang pria nekat menusuk mantan istri dan anak tirinya secara membabi buta, Rabu (12/5).
Menurut saksi yang merupakan Kepala Sekolah Islam Terpadu AR Ridho, Mimunah saat kejadian, dirinya mendengar adanya teriakan di halaman sekolah.
“Saat kejadian kami sedang berada di lantai 2 tiba-tiba ada yang berteriak. Saat dilihat pelaku sudah menusuk para korban di bawah. Kami selalu guru langsung mengamankan siswa untuk tidak keluar kelas”, ungkapnya.
Lalu guru yang lain langsung menghubungi pihak Kepolisian. Guru disekolah tersebut sempat panik karena sudah terdapat banyak darah di tempat kejadian. Setelah melakukan aksi tersebut pelaku langsung pergi dengan membawa anaknya.
“Setelah pelaku pergi kami guru-guru kebawah untuk menolong”, ujarnya lagi
Menurut rekaman CCTV kejadian tersebut terjadi pada 07:35. Diketahui, selama ini anak tersebut selalu di antara ke sekolah oleh pelaku. ” Tiba-tiba ada ada seorang ibu untuk izin masuk kelas untuk memberikan bekal dan memberikan uang jajan.
Pihak kepolisian melalui AKP Dwi Angga Cesario pihaknya sudah membuat laporan dan mengantongi identitas pelaku. “Keluarga korban sudah membuat laporan dan hingga saat kami ini masih melakukan pengejaran dan meminta informasi awal dari saksi di TKP”, ujarnya.
Dwi Anggara juga mengatakan kepolisian sudah melakukan Olah TKP namun tidak menemukan barang bukti
” Kita tidak ditemukan barang bukti karena dibawa oleh pelaku”, ujarnya lagi.
Diketahui korban merupakan mantan istri , dan seorang remaja yang merupakan anak tiri pelaku. Korban perempuan mengalami luka tusuk 4 tusukan, dan remaja 7 tusukan, semuanya selamat dan korban sudah dilarikan ke RS Pelabuhan. Polisi meminta pelaku segera menyerah diri kepihak kepolisian.
Reporter : Yola Dewi