EKONOMI

Holywings Hadir, Geliat Investasi di Palembang Meningkat

MAKLUMATNEWS.com, PALEMBANG — Pasca diguncang pandemi Covid-19 dua tahun terakhir ini, geliat perekonomian dan investasi di Kota Palembang mulai merangkak naik.

Selain pembangunan flyover Simpang Sekip yang menciptakan lapangan kerja baru di Kota Palembang, baru-baru ini juga dibuka tempat hiburan besar yang terkenal dan cabangnya ada hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Holywings hadir di Jalan R Soekamto. Tempat hiburan malam yang digadang-gadang sangat bergengsi ini, dinilai dapat menciptakan lapangan kerja bagi warga Palembang sendiri dan menjadi salah satu sektor pajak hiburan dan restoran.

Sekretaris Daerah Kota Palembang Ratu Dewa mengatakan, geliat ekonomi dan investasi di Palembang sudah merangkak naik. Terlebih saat ini sesuai dengan Inmendagri bahwa Palembang berada di level 1 PPKM.

“Artinya sudah banyak kelonggaran yang memudahkan masyarakat untuk berkegiatan dan berusaha meningkatkan perekonomian,” katanya, Selasa (7/6/2022).

Kata Dewa, sesuai dengan kebijakan walikota sebelumnya bahwa dengan diterapkannya PPKM bukan berarti penghentian tapi pembatasan. Maka artinya dunia usaha harus tetap hidup dan bangkit.

“Dan Alhamdulillah perekonomian di Palembang baik sekali kecil, menengah dan besar sudah kembali menggeliat,” katanya.

Hadirnya tempat hiburan baru di Palembang akan memberikan sokongan pada pemasukan kas daerah, melalui pajak hiburan dan restoran.

“Posisi kita sudah mencapai 51,3% untuk pendapatan daerah, saya rasa ini capaian yang baik,” katanya.

Reporter : Pitria

BACA JUGA  Herman Deru Instruksikan Kepala Daerah Pantau Stok Pangan di Pasar Jelang Idul Fitri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button