OKU SELATAN

HD Puji Kesuksesan Pemkab OKUS Jadi Tuan Rumah HUT Pramuka ke 61 Tahun 2022

MAKLUMATNEWS.com, OKUS – Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru  (HD)  pimpin Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka Ke-61 Tingkat Daerah Provinsi Sumatera Selatan, Minggu (04/09/2022).

Pelaksanaan Upacara HUT Pramuka Ke-61 Sumatera Selatan ini bertempat di Kabupaten OKU Selatan, Hadir langsung Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo, B.Com., dan Wakil Bupati OKU Selatan, Sholehien Abuasir, S.P., M.Si., Ketua ICSB dan Ketua Kormi Sumatera Selatan, Hj. Samantha Tivani Herman Deru ,B.Bus.,MIP.

Mengawali upacara HUT ke- 61 Tingkat Daerah Provinsi Sumatera Selatan , HD  selaku Kamabida Sumsel didampingi Sekjen Kwarnas Bachtiar Utomo melakukan pemeriksaan barisan peserta Upacara.

Pada kesempatan ini Guberbur HD sampaikan sambutanya mengungkapkan
Tahun ini merupakan HUT ke-61 Gerakan Pramuka dan ke 110 Tahun keberadaan gerakan Kepanduan Dunia di Bumi Indonesia.

Gubernur HD juga sampaikan Kegiatan ini merupakan upaya memajukan dan mengembangkan Gerakan Pramuka di Sumatera Selatan Dengan Tema” Mengabdi Tanpa Batas Untuk Membangun Ketangguhan Bangsa”. Jadi pengabdian yang kita lakukan merupakan bagian dr pendidikan di Pramuka. Mulai dari tingkat siaga telah dididik agar siap membantu Pemerintah untuk memajukan daerah.

BACA JUGA  Festifal Danau Ranau ke XXIII Bakal Digelar di Kabupaten OKUS

Ucapan terimaksih dan Apresiasi yang disampaikan Guberbur HD bahawasanya Kabupaten OKU Selatan telah siap untuk menjadi tuan rumah dalam kegiatan ini, sehingga dampak dari kegiatan ini membatu laju ekonomi Masyarakat Pasca dampak Covid-19.

“November 2022 mendatang, Sumsel akan menjadi Tuan Rumah Perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara Nasional (PERTIKARANAS) 2022. Gubernur Sumatera Selatan ini meminta tidak hanya sukses sebagai tuan rumah tapi juga sebagai penyelenggara,” tegasnya.

“Pramuka merupakan Investasi Daerah meningkatkan SDM untuk Memupuk semangat cinta tanah air mewujudkan SDM yang berkarakter dalam membangun daerah. Kepada Pemerintah daerah agar tetap membantu baik materi maupun moril dalam setiap kegiatan untuk memajukan gerakan Pramuka di daerah masing-masing,” ujar Gubernur HD.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan Penyerahan Penghargaan dari Ketua Kwarnas Budi Waseso berupa penghargaan Melati, Dharma Bakti, Karya Bakti, Panca Warsa,

BACA JUGA  777 Anggota PPS Tingkat Kabupaten OKUS Resmi di Lantik

Ketua Kwarda Pramuka Sumsel H. Riza Pahlevi menjelaskan Upacara hari ini dilaksanakan sebagai Puncak HUT ke 61. Di setiap daerah telah dilaksanakan berbagai rangkaian seperti Lomba kepramukaan, ziarah ke Taman Makam Pahlawan, kegiatan bakti ke masyarakat dan kegiatan pelestarian lingkungan.

Juga Turut hadir, Para Bupati dan Wali Kota Sumatera Selatan, Ketua DPRD OKU Selatan, FKPD Provinsi Sumsel, FKPD OKU Selatan, Serta para Kepala OPD Sumsel, Para Kepala OPD OKU Selatan, Ketua dan Wakil TP PKK Kabupaten OKU Selatan, Sekretaris Daerah OKU Selatan, jajaran Pengurus Pramuka Provinsi Sumsel, para Pengurus Pramuka OKU Selatan dan Perwakilan Kontingen Pramuka di 17 Kabupaten Kota Se- Sumatera Selatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button