Hujan Deras Guyur Palembang, Para Pendemo BBM Berhamburan Cari Tempat Berteduh

MAKLUMATNEWS.com, Palembang — Demonstrasi “Seruan Aksi Tolak Kenaikan Harga BBM Rakyat Menjerit” Yang diikuti oleh ratusan Mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang yang bergabung dalam Aliansi Mahasiswa Peduli Rakyat Sumatera Selatan itu berlangsung pada Senin siang pukul 11.00 WIB.
Bertepatan di depan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Selatan, Mahasiswa mulai menyerukan tujuan dari dilakukan aksi demo tersebut. Namun, di tengah orasi mahasiswa menuntut keadilan akan kenaikan harga BBM, cuaca yang tadinya terang menjadi mendung dan turun hujan deras.
Pantauan di lokasi, menampakkan beberapa kelompok mahasiswa mulai meninggalkan lokasi unjuk rasa. Sebagian ada juga yang masih bertahan menunggu hujan reda dan melipir dibeberapa tempat terdekat seperti Masjid DPRD, Palembang Icon Mall, Palembang Square Mall dan menepi di pinggir jalan.
Massa aksi demontrasi itu menuntut adanya kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang menuai kontra di masyarakat.
Kapolsek Ilir Barat I Palembang, Kompol Roy A Tambunan mengatakan Meskipun pendemo telah bubar karena hujan deras turun, akan tetapi pihaknya belum berani untuk membuka barikade seperti kawat duri.
“Karena takutnya nanti ada demo susulan seusai hujan reda, jadi kita pihak polisi masih standby di lokasi,”katanya saat di wawancarai di lokas Demo Depan Kantor DPRD Sumsel.
Reporter : Tri Jumartini Ilyas