RAK Buku : 15 Prinsip Mencari Rezeki

RAK BUKU
Buku : 15 Prinsip Mencari Rezeki
Penulis: Yulian Purnama
Edisi Pertama: Yogyakarta, Syawal 1445H/2024
Website: kangaswad.wordpress.com
Facebook: fb.me/yulianpurnama
Instagram: @kangaswad
Twitter: @kangaswad
Youtube: youtube.com/yulianpurnama |
Telegram: @fawaid_kangaswad
Diterbitkan oleh: kangaswad.wordpress.com
__________
MAKLUMATNEWS.com, Palembang –Mencari rezeki tidak boleh serampangan dan asal dapat. Ada prinsip-prinsip yang harus dipegang agar rezeki berkah dan tidak menjadi tanggungan berat di hari Kiamat.
Buku ini mengupas tentang prinsip dalam mencari rezeki. Ada 15 prinsip yang harus dipegang erat-erat dalam mencari rezeki.
1. Jangan tawakal kepada sebab
2. Jangan malas mencari rezeki
3. Ambil sebab walaupun kecil
4. Jangan khawatirkan rezeki esok hari
5. Jangan mencari rezeki dengan cara haram
6. Tinggalkan yang syubhat
7. Rezeki adalah sarana untuk mencari akhirat
8. Syukuri walaupun sedikit
9. Optimalkan usaha, minimalkan waktu
10. Jangan sampai mengorbankan agama
11. Rezeki tidak hanya berupa harta benda
12. Senantiasa bersedekah
13. Rutinkan amalan pembuka pintu rezeki
14. Rezeki melimpah juga ujian
15. Kemiskinan bukan kehinaan
Penulis juga menekankan banyak kita dapati kisah-kisah para Nabi dan Rasul terdahulu, para sahabat Nabi, serta para salafus shalih yang hidup dalam kemiskinan namun mereka adalah orang-orang mulia di dunia dan akhirat.
Oleh karena itu jangan takut terhadap kemiskinan. Andaikan anda sudah berusaha untuk menjemput rezeki yang halal namun Allah menaksirkan rezeki yang sempitu ntuk anda, jangan bersedih dan jangan berkecil hati serta tetaplah bersyukur.
Karena kemiskinan bukan kehinaan. Andaikan sejak lahir sampai mati kita ditakdirkan hidup miskin, itu tidak masalah.
Yang penting kita bisa terus beribadah kepada Allah ta’ala, memupuk ketakwaan kepada Allah dan mengumpulkan harta yang sebenarnya di akhirat kelak. (*)