PENDIDIKAN

Milad SIT Al Furqon ke 20 Sekaligus Peresmian Masjid SMAIT Al Furqon Palembang 

MAKLUMATNEWS.com, Palembang — Rangkaian Milad Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Furqon Palembang ke 20 bertemakan ‘SIT Al Furqon Palembang Mengabdi Untuk Negeri’ berjalan lancar, Jumat (18/8/23) di Gedung Aula SMAIT Al Furqon Palembang, Jalan HBR Motik AAL Palembang.

Kegiatan ini juga sekaligus peresmian Masjid SMAIT Al Furqon yang telah di renovasi sejak di bangun mulai dari tahun 2007 hingga 2022.

Ketua Pelaksana Milad, Muhammad Arwan Su’ud, S.Pd.I, mengatakan masjid dibangun oleh Ketua Yayasan SIT Al Furqon, H. Djuliar Rasyid.

Kita juga meminta pihak pemerintah untuk apresiasinya dengan hadirnya Gubernur Sumsel H. Herman Deru dalam pelaksanaan kegiatan.

Masjid sudah memiliki fasilitas lengkap dan nyaman dengan ruangan dingin ber AC, Ambal yang bersih bahkan perluasan masjid.

 

                             Foto : Tri Jumartini

“Dulu ketika di bangun masjid awal mula hanya ada SMPIT, dan bertambah zaman dan siswa serta unit SMAIT yang otomatis masjid tidak dapat menampung siswa.

Oleh karena itu, kita renovasi perluas disesuaikan untuk menjadi media pembelajaran SMPIT atau SMAIT,”katanya.

Peresmian ditandai dengan penandatanganan di Batu Peresmian oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru.

Dirinya berharap dengan adanya SIT Al Furqon ini, lembaga pendidikan ini tetap berkembang, berjaya sesuai dengan zaman nya.

“Masa lalu dengan cerita pasang surutnya dijadikan pelajaran. Tetapi saat ini tentunya dapat lebih maju dan berkembang serta memberikan manfaat bagi umat, bangsa dan negara ini,”katanya saat di wawancarai Tim Assajidin.

Di tempat yang sama, Ketua Yayasan SIT Al Furqon, H. Djuliar Rasyid beserta istri mengucapkan semoga di hari yang akan datang lembaga pendidikan SIT ini lebih berkembang dan lebih baik lagi sesuai dengan harapan bersama.

BACA JUGA  Kemenag Gelar Dialog dan Apresiasi Musik Moderasi Beragama

H. Djuliar Rasyid mengatakan tugas sebagai umat muslim untuk melaksanakan amal sholeh. Sehingga terbentuklah SIT Al Furqon ini.

“Islam itu tinggi, tidak ada yang menandingi. Sifat iri dengki, riya, sombong itu merupakan larangan.

Maka janganlah lakukan itu, agar waktu penuh dengan mengerjakan tugas bukan mengerjakan larangan.

Saya pesan kepada ustadz dan ustadzah, teruslah seperti itu menjauhi larangan.

Kita sama-sama menuju ke dalam kebesaran Islam itu sendiri,”ucapnya.

Sementara Direktur SIT Al Furqon Palembang, Drs. H. Emil Rosmali, M.M, mengucapkan rasa syukur atas Milad ke 20 tahun ini.

Ia mengingat, bersama almarhumah Hj. Desmawati membangun SIT ini dengan harapan dapat mencerdaskan generasi dengan tetap pada keislaman.

“Saya merasakan ini merupakan momentum yang luar biasa,” katanya dihadapan seluruh pegawai, karyawan dan guru pengajar SIT Al Furqon Palembang.

Rasa kegembiraan dan haru bercampur menjadi satu, Ia percaya bahwa SIT Al Furqon dapat berkembang lebih besar lagi dan mendapatkan kepercayaan dari masyarakat.

 

Reporter : Tri Jumartini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button