Peringati HUT Partai Demokrat ke-21, Cik Ujang : Momentum Meraih Kembali Kejayaan Partai

MAKLUMATNEWS.com,Palembang.–DPD Partai Demokrat Sumsel menggelar syukuran atas HUT Partai Demokrat ke-21 bertempat di Kantor DPD Partai Demokrat, Jumat (9/9/2022).
DPD Partai Demokrat Sumsel Cik Ujang mengatakan, hari ini adalah HUT ke-21 Partai Demokrat. Perayaan dilaksanakan tanggal 9 bulan 9 pukul 09.00 WIB.
“Disini hadir seluruh pengurus DPD, Wakil Ketua fraksi, Pengurus harian dan Ketua DPC Kota Palembang hadir untuk memeriahkan ini. Untuk kabupaten kota yang ada di Sumatera Selatan juga mengadakan perlombaan diantaranya perlombaan branding kantor Partai Demokrat yang akan mendapat reward dari Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY),” ujarnya.
Pada HUT ke-21 Partai Demokrat, sambung Cik Ujang, ini momentum Partai Demokrat menjaga kekompakan. “Mari kita kompak, solid bersatu untuk mengambil kejayaan Partai Demokrat pada tahun 2004-2009 waktu itu presidennya Bapak SBY,” ucapnya.
Dalam menyemarakan HUT Partai Demokrat ke-21, Cik Ujang menuturkan, ada penyerahan ke masyarakat berupa bantuan sembako. “Ini sebagai bentuk kepedukian kita kepada masyarakat yang sedang kesulitan,” katanya.
Saat ditanya target Partai Demokrat kedepan, Cik Ujang dengan tegas mengucapkan, target Partai Demokrat adalah menjadikan AHY Presiden RI. “Untuk di Sumsel, kita targetkan meraih kursi pimpinan DPRD Provinsi Sumsel. Dengan target 14 kursi di DPRD Sumsel,”tandasnya. (Yanti)