LIFESTYLEPALEMBANG

Sambut Ramadhan, Mukena untuk Shalat Tarawih yang Nyaman di Dompet Jadi Incaran

MAKLUMATNEWS.com, Palembang — Tak terasa Ramadhan 2023 semakin dekat, tidak ada salahnya untuk bersiap menyambut ibadah yang dinantikan satu tahun sekali ini.

Ramadan tidak hanya identik dengan aktivitas berpuasa saja, namun terdapat ibadah lainnya yang biasa dilakukan, salah satunya melakukan ibadah shalat tarawih.

Ibadah shalat tarawih yang dilakukan lebih dari empat rakaat ini tentu sangat diperlukan kenyamanan dengan apa yang dikenakan agar ibadah lebih khusyuk.

Salah satunya, bagi kaum muslimah, adalah mukena.

Memilih mukena untuk shalat tarawih bahkan shalat Idul Fitri sangat penting terutama dari sisi kenyamanan saat digunakan.

Beragama model mukena untuk persiapan tarawih dan ramah di kantong para muslimah bisa ditemukan, salah satunya di Pasar 16 Ilir, Kota Palembang.

Beragam mukena dapat dipilih mulai dari harga Rp 50 ribu – Rp150 ribu, pengunjung Pasar 16 Ilir sudah bisa mendapatkan mukena berdasarkan pilihan warna, motif, detail, dan bahannya yang sangat beragam.

Diah, salah seorang pegawai di Toko Aneka Jaya mengatakan, mukena yang dijual sangat ramah di dompet para bunda.

“Mulai dari Rp 50 ribu saja bunda mukenanya, ada yang lebih bagus juga sesuai dengan harga,” katanya.

Meski harganya murah, mukena yang dijual tidak tipis, bahan premium yang adem buat dipakai tarawih selama ramadhan.

“Ada juga yang bahan katun premium, harganya Rp100 ribuan saja,” ujarnya.

Tak hanya itu, bahan mukena rayon sangat direkomendasikan untuk sehari-hari.

Keunggulan mukena bahan rayon adalah bobotnya yang ringan dan tidak mudah gerah saat digunakan.

“Harga sampai Rp150an, disesuaikan dengan bahan dan modelnya, semakin bagus bahannya harganya agak sedikit mahal,” katanya.

BACA JUGA  Kunjungan Prabowo ke Palembang, Sat Lantas Polres Palembang lakukan Pengalihan Arus Lalin

Tidak hanya mukena, gamis pun menjadi salah satu incaran.

Dengan harga mulai dari Rp 70 ribu, cukup bersaing dengan online shop yang sudah semakin menjamur saat ini.

Para penjual pakaian muslim sudah menyiapkan berlusin-lusin mukena dan gamis untuk menyambut ramadhan 2023 ini.

“Antusias dari orang-orang sudah terlihat, yang beli juga sudah mulai banyak, terutama yang dari luar kota untuk dijual lagi, mereka bisa ambil mukena dua sampai tiga lusin,” katanya.

 

 

Reporter :  Pitria

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button