LIFESTYLE

Ini 3 Cara Branding Efektif Untuk Pelaku Bisnis Biar Cuan Ngalir

MAKLUMATNEWS.com, JAKARTA – Dalam membangun sebuah bisnis, branding merupakan salah satu hal penting. Karena salah satu manfaat dari branding adalah membuat produk yang kamu tawarkan mudah untuk dikenali.

Putri Indahsari Tanjung atau yang dikenal dengan nama Putri Tanjung membagikan tips branding yang efektif dalam mengembangkan bisnis. Putri Tanjung sendiri dikenal sebagai sosok wanita muda dengan bisnis yang sukses yang mewarisi bakat bisnis dari sang ayah, Chairul Tanjung.

Putri sebagai seorang entrepreneur yang sukses mendirikan bisnis di antaranya Creativepreneur, Event Organizer, bisnis kreatif digital artist, Creative Experience Officer (CXO), Channel Youtube, dan menjadi staf khusus presiden. Tak heran wanita yang mempunyai segudang prestasi ini, kerap menjadi pembicara di berbagai seminar untuk mengisi materi tentang bisnis.

Mengutip dari Wolipop.detik.com, dalam acara Lazada Women Fest 11-13 November 2022, Marketing Essential for Beauty Brand (13/11/2022) di Jiexpo Convention Center, Jakarta Utara, Putri menjelaskan tiga tips bagi kamu yang sedang bingung menentukan branding untuk bisnis yaitu :

1. Komunikasikan Value Produk

Menurut Putri, branding adalah salah satu bentuk komunikasi yang penting. Branding bukan hanya nama dan logo. Kamu bisa memberikan komunikasi value dari produk yang kamu punya, apa yang ingin kamu sampaikan.

“Value tersebut bisa hastag Instagram, tagline, caption, dan website. Value apa yang ingin kamu sampaikan dan stand forward,” kata Putri.

2. Punya Selling Point (titik penjualan) yang Unik

Unique selling point (titik penjualan yang unik) adalah faktor yang membedakan produk atau layanan kamu dari para pesaing atau kompetitor. Kamu bisa memberikan apa saja yang menjadi perbedaan produk kamu dengan yang sudah ada di pasaran.

BACA JUGA  Pemkot Prabumulih Buka Lowongan Kerja ke Jepang untuk Lulusan SMA/SMK

“Unique selling point yang harus dihighlight dan komunikasi harus fokus jangan terlalu banyak yang ingin kamu komunikasikan. Kalau highlightnya ada tiga point, itu saja terus di-brain wash, karena kalau terlalu banyak orang nanti jadi bingung,” ungkapnya.

Putri pernah ditunjuk sebagai Staff Khusus Presiden yang fokus memantau isu creativepreneur, UMKM, dan ekonomi digital. Putri menuturkan unique selling point tersebut juga bisa tentang packaging produk. Seperti yang mengusung ramah lingkungan atau eco friendly. Agar kamu membantu berbuat untuk lingkungan dan mengajak pelanggan untuk melalukan hal yang sama.

3. Melakukan B2C & B2B

Anak sulung Chairul Tanjung ini mengungkapkan dalam menjalankan bisnis harus konsisten. Ia mengucapkan dalam branding produk, ada dua cara yaitu Business to Customer (B2c) dan Business to Business (B2B)

Jadi Business to Business atau B2B adalah transaksi yang terjadi antara satu bisnis dan bisnis lainnya. Sebaliknya Business to Customer atau B2C adalah transaksi antara bisnis dan pelanggan langsung.

“Business to Customer datang langsung ke customernya, harus menjaga loyalitas, punya komunitas, media sosial, WhatsApp dan menjaga hubungan dengan pelanggan,” tuturnya.

Agar branding kamu semakin kuat, kamu bisa membuat program yang menarik untuk pelanggan agar tetap setia dengan produk yang kamu jual. “Contoh membuat paket-paket dan menambahkan diskon,” tambahnya.

Business to Business atau B2B dalam bentuk kamu bisa mulai bekerja sama dengan kantor, bisnis teman, pelaku UMKM lainnya. Agar usaha yang kamu punya bisa semakin besar.

Putri menegaskan bagi kamu yang ingin memulai bisnis atau sedang menjalankan bisnis. Sebaiknya kamu harus terus beradaptasi karena perputaran bisnis berjalan dengan cepat.

“Harus bisa terus adaptif, bisa terus menggali dan mengulik bisnis model baru, karena itu penting banget di era yang semakin maju. Bisnis model bukan dicek setiap tahun tapi setiap bulan karena demand masyarakat terus berubah. Jangan takut untuk selalu berinovasi dan memperlihatkan kualitas dari produk yang kamu tawarkan,” ungkap Putri.

BACA JUGA  Mudah Ditemukan di Dapur, 5 Bahan Alami ini Bisa Redakan Nyeri Asam Lambung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button